Resep Masakan, Minuman, dan Makanan Nusantara

Resep Soto Tangkar Khas Betawi

Bahan :
Santan 2 liter ( parutan kelapa )
Daun salam 2 lembar
Serai 2 batang ( memarkan )
Daging dan Jeroan sapi 1 kg ( potong – potong ukuran kecil )

Bumbu :
Bawang merah 7 butir
Bawang putih 5 siung
Cabai rawit 11 buah
Cabai merah 3 buah
Lengkuas 4 cm
Jahe 3 cm
Kunyit 6 cm
Kemiri 5 butir
Merica 2 sdm
Ketumbar 1 sdt
Garam secukupnya

Bahan Pelengkap :
Emping goreng 100 gram
Jeruk limau 1 buah ( iris menjadi 4 bagian )
Irisan Daun bawang 2 sdt
Irisan Daun seledri 1 sdt
Bawang goreng 1 sdt
Kecap manis secukupnya

Cara Pembuatannya :
  • Rebuslah santan bersama daun salam , serai , dan daging serta jeroannya sampai mendidih dan setengah matang.
  • Campurkan bumbu yang dihaluskan ke dalam rebusan daging. Masak sampai bumbu benar – benar meresap dan daging benar – benar empuk dan matang.
Cara Menyajikan : 
  • Sediakan mangkuk saji kemudian tuang kuah dan daging serta jeroan ke dalam mangkuk. Beri taburan daun bawang , seledri dan bawang goreng. Tambahkan dengan emping goreng dan kecap manis secukupnya. Selamat menikmati.

Resep Soto Tangkar Khas Betawi Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Syarief Hidayat